Peraturan GymBlaze
Tanggal Efektif: 15 Juni 2024
Pemesanan
- Pemesanan dapat dilakukan melalui aplikasi ataupun admin GymBlaze.
- Pemesanan dapat dilakukan 1 minggu ke depan (tanpa PT) atau 1 bulan ke depan (dengan PT).
- Member tidak bisa melakukan pemesanan untuk member lain.
- Reschedule hanya dapat dilakukan jika booking dengan Personal Trainer.
- Reschedule hanya bisa dilakukan 1 hari sebelum sesi booking.
- Reschedule hanya bisa dilakukan maksimal 2x.
Etiket dan Peraturan Tempat
- Disarankan untuk menggunakan pakaian olahraga yang sesuai.
- Merapikan alat setelah digunakan.
- Menjaga kebersihan di Ruang Pribadi.
- Menjaga semua barang yang ada di Ruang Pribadi.
- Harap datang dan selesai sesuai dengan jadwal pemesanan.
- Bawalah handuk dan gunakan untuk membersihkan keringat Anda dari peralatan.
- Kembalikan dumbbell ke rak dan simpan pelat berat setelah digunakan. Harap ikuti label yang kami sediakan untuk menunjukkan lokasi yang benar untuk setiap peralatan.
- Dilarang mengambil peralatan dari Ruang Gym.
- Turunkan beban dengan hati-hati ke tanah dan hindari melemparnya.
- Dilarang makan di dalam Ruang Gym. Air minum dari botol diperbolehkan.
Pelanggaran
Perilaku yang tidak dapat diterima dan tidak pantas tidak akan ditoleransi. Tindakan termasuk namun tidak terbatas pada:
- Kerusakan properti.
- Pencurian properti.
- Pelanggaran keamanan (termasuk, namun tidak terbatas pada manipulasi CCTV/mekanisme penguncian pintu, mencegah pintu dari menutup, dll).
- Pelecehan terhadap pengguna lain (termasuk, namun tidak terbatas pada pelecehan verbal, fisik, dan seksual).
- Meninggalkan Ruang Gym dalam keadaan kotor dan/atau tidak higienis.
- Melampaui jumlah tamu yang diizinkan.
- Melampaui waktu sesi yang diizinkan.
Sanksi
Pelanggaran terhadap peraturan di atas dapat mengakibatkan pembatalan pemesanan atau penghapusan akses ke layanan kami. Kami berharap Anda mematuhi peraturan ini untuk memastikan pengalaman yang positif bagi semua pengguna GymBlaze.
Untuk informasi lebih lanjut atau pertanyaan mengenai peraturan ini, silakan hubungi kami melalui email: info@gymblaze.id.
Terima kasih atas perhatian dan kerjasama Anda.